US SMADA Hari Ke-6

 

Pelaksanaan kegiatan Ujian Sekolah merupakan proses penilaian untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik secara berkelanjutan dalam proses pembelajaran. Selain itu Ujian Sekolah juga sebagai upaya memantau kemajuan proses pembelajaran dan menjadi refleksi untuk melakukan perbaikan pembelajaran selanjutnya.


Hari keenam Pelaksanaan US

Seperti hari-hari sebelumnya,semua panitia termasuk operator, pengawas, berdoa bersama di aula mini SMAN 2 Polewali demi kelancaran pelaksanaan Ujian yang dipimpin oleh bapak Samada, S.Pd. Tak lupa, ibu kepala sekolah mengingatkan agar semua panitia, operator dan pengawas tetap  mematuhi protokol kesehatan dan juga selalu mengingatkan peserta didik agar mematuhi tata tertib ujian.

Waktu menunjukkan pukul 08.00 wita, peserta didik sudah bersiap di ruangan masing-masing untuk mengikuti Ujian yang terdiri dari 12 ruangan. Sebelum mengerjakan ujian, tak lupa pengawas ruangan mengingatkan untuk berdoa sesuai agama dan keyakinan masing-masing.

Mata pelajaran yang diujiankan pada hari keenam sebagai hari terakhir juga pada US kali ini adalah PPKn pada sesi 1 dan mata pelajaran Bahasa Jerman dan Sastra Inggris pada sesi 2 serta Mata pelajaran PKWU pada sesi 3. Peserta didik tetap menggunakan smarphone ataupun laptop untuk mengerjakan soal ujian secara daring melalui aplikasi Exam. Peserta didik login melalui google dan memasukkan link yang telah dibagikan oleh panitia berdasarkan ruang ujian. Tidak ada kendala apapun ketika peserta didik memasukkan link untuk login karena hal tersebut sudah diuji cobakan sebelum pelaksanaan US. Pelaksanaan ujian berjalan dengan baik, lancar dan tertib, berakhir pada pukul 11.30 wita. Sebelum peserta didik meninggalkan ruanga ujian, panitia mengingatkan kembali untuk mengikuti ujian susulan bagi peserta didik yang tidak mengikuti ujian pada hari-hari sebelumnya. Selain itu, selama belum ada penentuan kelulusan bagi kelas XII, maka mereka tetap wajib menggunakan seragam sekolah ketika berada di lingkungan sekolah dan tetap mematuhi tata tertib sekolah. Sukses selalu untuk semua kelas XII. Raih impian, selamat dan bahagia.

Pemantauan US

Salam Smada
By Nurlinah Haris


Posting Komentar untuk "US SMADA Hari Ke-6"